
kobexielite.com/ – Berbeda dengan file JPG yang hanya mencakup satu halaman saja, file PDF biasanya memiliki lebih dari satu halaman (seperti buku). Hal ini dapat memudahkan pengguna untuk melihat konten tulisan dan gambar dalam jumlah besar, karena semuanya terkandung dalam satu file.
Kendati demikian, file PDF yang memuat banyak halaman memiliki kekurangan. Misalnya saja, kamu ingin membagikan file PDF ke teman tapi ukurannya terlalu besar dan memakan banyak kuota. Padahal, yang mau kamu share hanyalah halaman tertentu saja, yang harusnya tidak perlu memakan kuota sebanyak itu.
Memisahkan file PDF juga dirasa lebih praktis supaya bisa menunjukkan halaman tertentu saja ke rekan kerja atau teman tanpa harus mengirimkan keseluruhan ebook. Bahkan, kamu pun bisa memecah file PDF menjadi berbagai bagian berdasarkan kriteria ukuran, jadi kamu bisa bebas menentukan size maksimal yang diizinkan untuk sebuah file PDF.
Jangan khawatir, proses memisahkan file PDF tidak makan waktu lama, kok! Bahkan beberapa cara di bawah ini bisa dilakukan di smartphone, dan ada juga metode yang bisa digunakan dalam kondisi offline. Penasaran? Yuk simak beberapa cara memisahkan file PDF di bawah ini!
1. Melalui Browser
Tahukah kamu? File PDF juga bisa dibuka di browser seperti Google Chrome, Opera, Mozilla Firefox, Safari, dan Microsoft Edge. Yang mungkin tidak kamu ketahui, browser yang selama ini kamu gunakan juga bisa untuk memisahkan file PDF, lho! Caranya pun sama sekali tidak sulit, yuk ikuti langkah-langkah berikut!
Selesai! Mudah, bukan? Oh iya satu hal lagi, walaupun menggunakan browser, cara ini bisa dilakukan tanpa harus terhubung dengan koneksi internet.
2. Melalui SmallPDF.com
Sekalipun metode pertama tadi sangat mudah dilakukan, tapi kamu diharuskan untuk menggunakan PC atau laptop. Kalau kamu ingin memisahkan file PDF melalui HP dan sedikit kuota internet, kamu bisa menggunakan situs bernama SmallPDF.com
Situs tersebut cukup terpercaya dalam menunjang berbagai kebutuhan file PDF, seperti mengecilkan file, mengubahnya menjadi JPG, dan lain sebagainya. Berikut adalah langkah-langkah mudahnya.
Enaknya pakai SmallPDF.com adalah kamu bisa menggunakannya di perangkat manapun, karena aplikasi ini berbasiskan web. Kendati demikian, memang diperlukan koneksi internet yang memadai terutama jika file PDF yang diunggah punya ukuran yang besar.
3. Melalui Adobe Acrobat DC
Kedua cara tadi sih sebenarnya sudah cukup kalau kamu hanya ingin melakukan ekstrak beberapa halaman dari file PDF. Tapi, kalau kamu mau memecah satu file PDF menjadi beberapa file, kamu bisa menggunakan Adobe Acrobat DC yang tersedia secara gratis.
Tidak sulit untuk memisahkan file PDF menggunakan Adobe Acrobat PDF. Kamu hanya perlu terkoneksi dengan internet pada saat mengunduh aplikasinya saja. Untuk seterusnya, kamu bisa melakukan proses pemisahan file PDF sekalipun dalam kondisi offline.
Itu tadi merupakan tiga metode mengenai cara melakukan pemisahan file PDF menjadi beberapa bagian. Kamu bisa menggunakan browser ataupun melalui situs untuk SmallPDF untuk melakukan ekstrak dan menghasilkan satu file PDF saja. Atau, kamu bisa mengandalkan aplikasi berguna semacam Adobe Acrobat DC yang memang mengandung segala fitur canggih untuk me-manage PDF.
”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website carisinyal.com. Situs https://kobexielite.com/ adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://kobexielite.com/ tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”

